Sumsel24.com - Nama Nova Yunita memang tengah menjadi sorotan, terlebih soal kasus nikah tanpa izin diduga dilakukan oleh Bupati Banyuasin Askolani yang sedang viral. Baru baru ini Nova Yunita mengaku dia hanya seorang MC.
Hal itu diungkap oleh wanita bernama Nova Yunita yang terkena imbasnya, dari kasus dugaan nikah tanpa izin Bupati Banyuasin Askolani. "Lah ado media yang hubungi dikiro NY padahal beda wong," kata Nova yang mengaku hanya seorang MC sembari mengunggah screenshot percakapan dengan jurnalis salah satu media.
"Pernah ngeMC bae yang dihadiri beliau, ini NYO bukan NY," tulis Nova Yunita di story instagramnya @novayunita.oesman mengkonfirmasi bahwa dirinya hanya MC bukan sosok NY yang dimaksud.
Baca Juga: Dua Pekerja Rekanan PLN Lubuklinggau Kesetrum, Sempat Pingsan dan Tergantung
Dikabarkan sebelumnya, Wanita bernama Nova Yunita yang mengaku sebagai mantan istri sah Askolani itu melaporkan Bupati Banyuasin Provinsi Sumatera Selatan ini ke Polda Sumsel dengan kasus dugaan nikah tanpa izin.
Kuasa hukum Nova Yunita, Ana Ariyanto, mengatakan laporan nikah tanpa izin yang dikakuan Askolani itu, mereka serahkan ke SPKT Polda Sumsel pada Sabtu 30 Juli 2022 sekitar pukul 14.30 WIB.
"Benar, kita melaporkan terkait hal itu (pernikahan tanpa izin). Laporannya juga sudah diterima di SPKT Polda Sumsel hari itu juga," kata Ariyanto kepada wartawan, Senin 1 Agustus 2022.
Baca Juga: Sidang Korupsi Disdik Musi Rawas, JPU menghadirkan Saksi Ahli Yang Mendukung Pembuktian JPU
Adapun yang diberitakan, tindak pidana kawin tanpa izin istri yang sah sebagaimana diatur dalam Undang-undang Nomor 1 Tahun 1946 tentang KUHP Pasal 279.
Menurut dia, Askolani telah menikah dengan wanita lain tanpa izin Nova, yang merupakan istri sahnya, pada Jumat, 28 Juni 2019, di kawasan Demang Lebar Daun, Ilir Barat I, Palembang.
Artikel Terkait
Nekat Nikah Tanpa Izin, Bupati Banyuasin Askolani Dilaporkan Mantan Istri Bernama Nova Yunita
Dilaporkan Nikah Tanpa Izin oleh Mantan Istri, Pihak Askolani Sebut Nova Yunita Selingkuh-Ditepis Pengacara
Bupati Banyuasin Askolani Akui Nikah dengan Nova Yunita, Namun Cerai Secara Agama Sebut Pelapor Selingkuh
Askolani Mengaku Selalu Berikan Nafkah untuk Anaknya dari Nova Yunita, Sebelum Ragu dan Minta tes DNA
Bupati Banyuasin Askolani Ancam Laporkan Balik Nova Yunita Wanita yang Melaporkannya Kasus Nikah Tanpa izin